TOKYO PUSAT
Area tersibuk di pusat kota Tokyo yang tak pernah sepi. Ini adalah tempat dimana kamu bisa menemukan tempat dan masyarakat yang Xtraordinary. Mulai dari area bisnis, pusat perbelanjaan, bangunan unik hingga restoran dan makanan kaki lima yang siap untuk dijelajahi!
Kuil Zojoji
Kuil yang berada di samping Tokyo Tower ini dikelilingi oleh taman dan berbagai patung. Di dalam kuil ini kamu akan menemukan struktur bangunan yang mengesankan serta makam keluarga ternama di Jepang beserta sebuah museum kecil.
Lihat Lebih Detil
Hyougo Yokocho di Kagurazaka
Tempat ini dipenuhi dengan restoran ala Perancis yang ramai dan modern. Namun yang Xtraordinary dari tempat ini terdapat di lorong kecil di balik pertokoan modern yang disebut “Hyougo Yokocho”. Tempat berhiaskan bebatuan zaman Edo yang akan membawamu ke Jepang di masa lalu.
Lihat Lebih Detil
Jalan Monjayaki di Tsukishima
Karena memiliki lebih dari 40 restoran Monjayaki, Tsukishima disebut juga “Monja Town” atau Kota Monja. Tempat dimana kamu bisa menikmati banyak Monjayaki yang 100% asli buatan penduduk lokal dan menjelajahi banyak toko-toko yang unik.
Lihat Lebih Detil
Izakaya di Bawah Stasiun Yurakucho
Pernah mendengar tentang sebuah bar di bawah stasiun kereta? Ya, inilah bar Izakaya yang berada di bawah stasiun kereta Yurakucho! Tempat ini merupakan lokasi yang sempurna untuk para penduduk setempat makan dan berkumpul setelah jam kantor serta tempat yang unik untuk street photography.
Lihat Lebih Detil